Beranda Musi Banyuasin Jalin Sinergitas, Ini Harapan PT Pertamina EP Pendopo Field kepada IWO Muba

Jalin Sinergitas, Ini Harapan PT Pertamina EP Pendopo Field kepada IWO Muba

76
0
BERBAGI

MUBA,reviewindonesia.id – Terus bergerak membangun Sinergitas disegala Sektor, Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online Kabupaten Musi Banyuasin bertemu Jajaran Humas PT Pertamina EP Pendopo Field, Selasa (5/7/2022).

Pertemuan tersebut adalah guna menjalin Sinergitas antara Perusahaan BUMN yang berada diwilayah kabupaten Musu Banyuasin sekaligus momentum melahirkan Program-program kegiatan berikutnya.

Menurut Ketua IWO Muba Riyansyah Putra didampingi Sekretaris Andi Mustika SE mengatakan, bahwa pertemuan tersebut adalah salah satu ajang silaturahmi dan tukar pendapat tentang IWO dan PT Pertamina khususnya Region wilayah Kerja Musi Banyuasin.

“Kita ceritakan sedikit sejarah singkat berdirinya IWO di Indonesia dan di kabupaten Musi Banyuasin,” dikatakannya.

Ia menjelaskan, bahwa Perusahaan adalah salah satu mitra kerja yang dapat melahirkan program-program yang dapat mendukung kegiatan Kejurnalistikan, khususnya disektor perkembangan Hasil Minyak Bumi di Musi Banyuasin.

“Kami berharap Pertamina dapat memberikan hal-hal positif bagi Jurnalis apalagi ini demi kemajuan Perusahaan itu sendiri,” harapnya.

Sementara itu Humas PT Pertamina EP Pendopo Field Yanty mengatakan, dirinya Takjub dengan perkembangan IWO di kabupaten Musi Banyuasin, SDMnya juga pemuda-pemuda yang sangat mengedukasi dan memotivasi kita.

“Apalagi sosok pemimpin IWO yang Milenial, Semangat, dan Penuh Inovasi serta Intelektual, kita sangat mendukung Penuh Pergerakan IWO di Muba,” dikatakan Yanty.

Kami berharap Sinergitas yang kita mulai ini dapat menjadi berkepanjangan baik secara Sektor Kemitraan Media, Sosial Kemanusiaan dan Pembinaan SDM. “Kita percaya IWO Muba dapat lebih Produktif dalam mengedukasi dan menyebarkan informasi kepada Masyarakat,” imbuhnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here