Beranda Lampung Utara LK 2 Rejosari Gotong Royong Jum’at Bersih

LK 2 Rejosari Gotong Royong Jum’at Bersih

138
0
BERBAGI

Lampung Utara – Warga Lingkungan (LK) 2, Kelurahan Rejosari melaksanakan agenda rutin jum’at bersih, sebagai langkah menjaga kebersihan lingkungan, apalagi pada musim penghujan saat ini. Dimana, wabah Demam Berdarah Degue, malaria dan cikungunya mengintai.

Kegiatan ini dihadiri Lurah Rejosari, Hanafiah, SE; Kepala LK 2, Adi Santama, SE; Ketua RT 1, Wardi, Ketua RT 2, Edi, Ketua RT 4, Jumingan serta masyarakat sekitar.

Hanafiah, SE mengatakan kegiatan jumat bersih ini merupakan kegiatan rutin untuk menjaga kebersihan lingkungan, “Marilah bersama-sama kita memelihara kebersihan untuk menjaga kesehatan, terutama saat musim penghujan, selain itu tetap taati protokol kesehatan”, Ujarnya. Jum’at (11/2/2022)

Kepala LK 2 Kelurahan Rejosari, Adi Santana, SE mengapresiasi warganya yang secara sukarela ikut dalam kegiatan jum’at bersih, dirinya berharap kegiatan ini senantiasa terus terlaksana secara rutin, “Kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab kita bersama, oleh karenanya jagalah kebersihan dimulai dari rumah kita sendiri, semoga kita semua selalu sehat,” Pungkasnya. (red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here